• Latest
  • Trending
  • All
  • Klik Religi
  • Happy Pedia
  • Politics
  • Science
  • World
  • Klik Innovation
  • Tech
Menghadirkan Elemen Desain Interior dari Limbah Plastik

Menghadirkan Elemen Desain Interior dari Limbah Plastik

October 14, 2025
Meningkatkan Kapasitas dan Daya Saing Usaha Kecil Melalui Pendampingan UMKM

Meningkatkan Kapasitas dan Daya Saing Usaha Kecil Melalui Pendampingan UMKM

October 17, 2025
Seribu Penari Remo Ramaikan Napak Tilas Sawunggaling

Seribu Penari Remo Ramaikan Napak Tilas Sawunggaling

October 17, 2025
Ngintir Kali, Cara ECOTON Syukuri Penolakan PK MA Kasus Gugatan Ikan Mati

Ngintir Kali, Cara ECOTON Syukuri Penolakan PK MA Kasus Gugatan Ikan Mati

October 15, 2025
Belajar Nilai Moral Legenda Sangkuriang

Belajar Nilai Moral Legenda Sangkuriang

October 13, 2025
International Mentor “Summer Course: Future of Research”

International Mentor “Summer Course: Future of Research”

September 24, 2025
Penghargaan Kompetisi internasional Kasus Bisnis

Penghargaan Kompetisi internasional Kasus Bisnis

September 6, 2025
Pelatihan Pembuatan Aquascape Kepada Guru TK Al-Iman Surabaya oleh Departemen Akuakultur Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Airlangga

Pelatihan Pembuatan Aquascape Kepada Guru TK Al-Iman Surabaya oleh Departemen Akuakultur Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Airlangga

August 12, 2025
Cegah Sejak Dini! Warga Lansia Sidokumpul Antusias Ikuti Cek Asam Urat dan Tekanan Darah

Cegah Sejak Dini! Warga Lansia Sidokumpul Antusias Ikuti Cek Asam Urat dan Tekanan Darah

July 28, 2025
Warga Antusias Ikuti Kegiatan Pemanfaatan Limbah dan Penanaman TOGA: Dari Daur Ulang Sampah hingga Teh Bunga Telang

Warga Antusias Ikuti Kegiatan Pemanfaatan Limbah dan Penanaman TOGA: Dari Daur Ulang Sampah hingga Teh Bunga Telang

July 25, 2025
Keperawatan UNAIR Gelar Edukasi PINTAR tentang Pasca Persalinan di Kelurahan Nginden, Surabaya

Keperawatan UNAIR Gelar Edukasi PINTAR tentang Pasca Persalinan di Kelurahan Nginden, Surabaya

June 25, 2025
5 Karya Buku Hasil Kolaborasi

5 Karya Buku Hasil Kolaborasi

March 20, 2025
Spiritualitas Segmentasi dan Diskriminasi Pelayanan

Spiritualitas Segmentasi dan Diskriminasi Pelayanan

March 5, 2025
  • About Us
Saturday, October 18, 2025
  • Login
Smart Klik
  • Klik bisnis
    • klik investasi
  • Klik Opini
  • klik sehat
  • Klik Religi
  • Klik Sport
  • Klik Innovation
  • Happy Pedia
    • klik tips
No Result
View All Result
Smart Klik
No Result
View All Result
Home Klik Innovation

Menghadirkan Elemen Desain Interior dari Limbah Plastik

by SmartKlik
October 14, 2025
in Klik Innovation
0
Menghadirkan Elemen Desain Interior dari Limbah Plastik

Salvina Adelia Susetyo menunjukkan material interior dari bahan limbah plastik PP (foto: Petrus Riski)

496
SHARES
1.4k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Surabaya – Keindahan sebuah rumah seringkali dipengaruhi oleh bagaimana mendesain rumah beserta perabot yang ada di dalam dan di luar ruangan. Perabot interior yang digunakan untuk memperindah tampilan sebuah rumah, sering diasumsikan yang berharga mahal bahkan dibeli dari luar negeri.

Ternyata tidak semua perabot atau hiasan interior rumah harus dibeli dengan harga mahal, atau dari merk terkenal, tapi dapat memanfaatkan limbah plastik yang seringkali dianggap beban lingkungan hidup. Itulah yang dilakukan Salvina Adelia Susetyo, mahasiswa Jurusan Desain Interior Universitas Kristen Petra Surabaya, yang lulus pada 2025 ini. Sampah plastik dari rumah tangga seperti gayung, pot bunga, ember, hingga figura, diubah menjadi bahan alternatif untuk elemen interior.

“Limbah plastik ini dari dulu jadi limbah nomor satu, apalagi di rumah tangga menghasilkan sampah plastik paling banyak setiap harinya. Sedangkan sampah plastik itu perlu waktu yang lama sekali untuk bisa hancur di alam,” kata Salvina Adelia Susetyo.

Jenis limbah plastik PP, salah satunya dsari gayung rusak (foto: Petrus Riski)

Dipilihnya sampah plastik jenis polypropylene (PP) ini sebagai bahan alternatif elemen interior, karena jenis plastik ini tidak banyak dimanfaatkan atau didaur ulang. Bahan plastik PP yang cenderung lebih kaku, dicacah menjadi ukuran lebih kecil menggunakan mesin pencacah, kemudian ditaruh di loyang ukuran 40 x 60 cm untuk dipanaskan pada oven dengan suhu 250 derajad celcius selama kurang lebih 30 menit.

Setelah keluar dari oven, material plastik kemudian di-press atau ditekan secara manual, sehingga didapatkan ukuran yang lebih tipis dan rata, dari bentuk semula yang tidak beraturan dan bergelombang. Tapi setiap warna dari elemen plastik menghasilkan produk dengan tekstur yang berbeda-beda. Selanjutnya lembaran plastik dipotong sesuai kebutuhan material interior yang diinginkan.

“Jadi ada yang bergelombang hasilnya, ada yang teksturnya halus, yang hitam ini dari sampah plastik warna hitam, dari ember warna hitam, teksturnya seperti kerikil,” ujar Salvina.

Salvina kemudian membuat lima jenis karya, yakni parquet, nightstand, roster, terrazzo, dan katalog RHPP.

Setelah melewati beberapa proses, seperti pengovenan, pencampuran dengan semen dan atau resin, ataupun menggunakan heat–gun untuk melelehkan cacahan sampah plastik, Salvina akhirnya berhasil membuat lima jenis karya, yakni parquet, nightstand, roster, terrazzo, dan katalog RHPP (Recycled Household Polypropylene), yang dipadukan dengan campuran plastik cacah dengan semen, atau dengan resin.

“Parquet bisa digunakan untuk dinding dan lantai, Nightstand dipakai untuk menaruh barang dan penerangan, Roster bisa diaplikasikan di halaman rumah, dan Terrazzo merupakan campuran cacahan plastik dan semen yang kemudian diolesi resin,” lanjut Salvina.

Berbagai aplikasi material interior dari bahan limbah plastik PP (foto: Petrus Riski)

Dengan memanfaatkan limbah plastik PP, Salvina berharap hasil karyanya ini dapat diaplikasikan sebagai bahan alternatif yang ramah lingkungan dan berkelanjutan untuk elemen interior. Selain mencoba hal baru dalam bidang desain interior, Salvina memastikan material elemen interior dari limbah plastik tidak menimbulkan bau yang dapat membuat tidak nyaman orang yang berada di dalam ruangan yang ada interior dari limbah plastik.

“Kalau setelah jadi material interior, untuk jarak normal tidak ada baunya. Apalagi kalau sudah lama, sejauh ini masih aman,” tandasnya. (Petrus Riski)

Share198Tweet124Share50
SmartKlik

SmartKlik

  • Trending
  • Comments
  • Latest
CO-BRANDING INDOSAT DAN TRI MERGER

CO-BRANDING INDOSAT DAN TRI MERGER

September 6, 2022
Business & Management Studies FEB Unair, Masuk Dalam Jajaran #301-350 dunia

Business & Management Studies FEB Unair, Masuk Dalam Jajaran #301-350 dunia

June 28, 2022
ESDG Award bidang Pendidikan untuk MM FEB Unair

ESDG Award bidang Pendidikan untuk MM FEB Unair

March 31, 2022
FEB Unair : Kampus Indonesia Berkelas Internasional

FEB Unair : Kampus Indonesia Berkelas Internasional

0
THE 355: Kerja Sama Keren Spionase Wanita

THE 355: Kerja Sama Keren Spionase Wanita

0
Mahasiswa MM FEB Unair Gelar Baksos, Asah Ketrampilan siswa SLB

Mahasiswa MM FEB Unair Gelar Baksos, Asah Ketrampilan siswa SLB

0
Meningkatkan Kapasitas dan Daya Saing Usaha Kecil Melalui Pendampingan UMKM

Meningkatkan Kapasitas dan Daya Saing Usaha Kecil Melalui Pendampingan UMKM

October 17, 2025
Seribu Penari Remo Ramaikan Napak Tilas Sawunggaling

Seribu Penari Remo Ramaikan Napak Tilas Sawunggaling

October 17, 2025
Ngintir Kali, Cara ECOTON Syukuri Penolakan PK MA Kasus Gugatan Ikan Mati

Ngintir Kali, Cara ECOTON Syukuri Penolakan PK MA Kasus Gugatan Ikan Mati

October 15, 2025
Smart Klik

Copyright © 2021 Smart Klik

Navigate Site

  • About Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Klik bisnis
    • klik investasi
  • Klik Opini
  • klik sehat
  • Klik Religi
  • Klik Sport
  • Klik Innovation
  • Happy Pedia
    • klik tips

Copyright © 2021 Smart Klik

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In